Nasi Goreng Kimchi Cara Membuat Nasi Goreng Kimchi Resep Nasi Goreng Kimchi Nasi Goreng Kimchi Indofood
garpuhnet-www.indofood.com- Paduan unik dan menarik dari bahan makanan dari negeri Ginseng yaitu Kimchi yang di olah dari Margarin serbaguna palmia. Sepiring nasi goreng kimchi memberikan pengalaman kuliner spesial khas Korea Selatan. Keren ya, pencinta kuliner di sini saya mau ngenalin nih cara membuat nasi goreng kimchi tanpa harus ribet membeli di negri Korea Selatan.
Nah tanpa berlama-lama lagi yuk kita simak artikel berikut ini:
Resep Nasi Goreng Kimchi Indofood
![]() |
foto : nasi goreng kimchi garpuhnet.site |
Nah sobat kuliner berikut ini adalah resep cara membuat nasi goreng kimchi khas Korea;
Bahan-bahan :
- 400gr Nasi putih
- 1 Bks Racik bumbu nasi goreng
- 120gr Kimchi (potong kecil-kecil)
- 25gr Gochujang
- 10gr Saus sambal Indofood
- 25gr Sosis
- 5gr Gula pasir
- 1gr Penyedap rasa
- 20gr Daun bawang (potong kasar)
- 20gr palmia serbaguna
- 10gr minyak wijen
Bahan pelengkap :
- 3gr noji (iris kasar)
- 2gr wijen putih (sangrai)
- 1 buah telur mata sapi
Cara membuat :
- Panaskan palmia margarin dengan api sedang,
- Tumis sosis, kimchi, dan saus gochujang hingga matang dan harum dengan api besar,
- Tambahkan penyedap rasa , gula dan saus pedas indofood aduk hingga merata,
- Tambahkan nasi dan racik bumbu nasi goreng lalu aduk hingga merata,
- Masukan irisan daun bawang lalu aduk hingga merata,
- Matikan kompor, tambahkan minyak wijen lalu aduk hingga merata.
Cara penyajian :
- Sajikan nasi goreng kimchi lalu tambahkan telur mata sapi di atasnya dan,
- Tambahkan nori dan wijen di atasnya sesuai selera.
Nah sobatq , sangat lengkap kan cara membuat nasi goreng kimchi indofood sobatq tinggal coba di rumah ya dan lalu rasakan nikmatnya antara kimchi dan nasi goreng menyatu. Terima kasih